Kali ini kita akan membuat animasi stickman yang merusak facebook dilayar komputer.
1. Install Pivot Animator
Bagi yang belum memiliki pivot animator bisa download disini download Pivot Animator kemudian install.
seperti berikut tampilan pivot animator.
2. Masukan Figur
Klik Add figure lalu pilih figur,
karena figure standarnya adalah stickman maka akan muncul stickman didalam layer seperti berikut
Jika ingin menggunakan figur yang lain klik file-load figure pilih figure yang akan digunakan.
3. Siapkan Background
Karena kita akan membuat animasi dengan background facebook, maka printscrean dahulu facebook dilayar komputer kita, seperti ini misalnya.
Untuk printscrean dan edit gambar saya menggunkan Snagit 11, bisa anda download disini Download Snagit.
Agar terlihat ada interaksi antara stickamn dengan facebook kita edit sedikit hasil printscrean tadi, crop salah satu foto yang ada menggunakan selection pada snagit sehingga akan terlihat ada bagian putih yang kosong.
cut (ctrl+x) hasil crop tersebut. buat file baru disnagit (klik file - new) paste (ctrl + v). save gambar tersebut, kita beri saja nama foto.jpg. jangan lupa save juga hasil printscrean tadi, kita beri nama background.jpg.
kemudian masukan background.jpg kedalam pivot sebagai background. klik file - load background pilih gambar yang tadi disimpan.
masukan pula gambar yang dicrop tadi ( foto.jpg) dengan cara klik file - load sprite image cari gambar hasil crop tadi, posisikan kembali gambar tersebut seperti sebelum dicrop.
maka tampilan pivot akan menjadi seperti berikut:
4. Siapkan Senjata
Agar animasi lebih menarik sebelum mulai megacak-acak facebook tersebut kita beri senjata untuk digunaka oleh stickman, cari saja gambar senjata di google sesuai keinginan lalu edit gambar disnagit11. hapus warna disekitar gambar senjata menggunakan erase agar menjadi transparan, sehingga yang tersisa hanya gambar senjatanya saja. seperti ini misalnya:
Jika Sudah simpan dan masukan ke pivot animator dengan klik file - load sprite image cari gambar senjata yang tadi disimpan.
5. Create Figure
Ya selain load figure kita juga bisa create figure sendiri. karena kita akan menggunakan senjata maka perlu ada pelurunya, maka kita akan gunakan create figure untuk pelurunya. caranya klik file -create figure type
maka akan mucul tampilan seperti berikut:
6. Buat Gerakan Pada Stickman
Buatlah gerakan pada stickman dengan cara merubah posisi stickman dengan cara klik titik-titik yang ada pada stickman, titik warna kuning untuk menggeser posisi stickman sedangkan titik warna merah untuk merubah posisi dan bentuk stickman. klik add frame pada tiap perubahan posisi dari stickman. Frame inilah yang membuat animasi seolah bergerak, tiap memiliki gambar yang berbeda dijalankan dengan cepat sehingga terlihat bergerak, berikut contohnya :
buatlah perubahan sedikit demi sedikit untuk tiap framenya agar gerakan tidak terlihat kaku dan loncat-loncat. banyaknya frame berpengaruh pada cepat atau lambatnya gerakanan.
setelah memasukan senjata dan peluru sekarang buatlah gerakan menembak kearah foto hasil crop (foto.jpg) tadi .
7. Buat Interaksi Figure dengan Facebook
Buatlah gerakan menembak kearah "foto.jpg". geser sedikit demi sedikit figure peluru kearah foto crop (foto.jpg) klik add frame untuk tiap pergeseran peluru, buat pula gerakan-gerakan kecil pada stickman pada tiap frame agar terlihat lebih menarik. setelah peluru sampai tepat diposisi "foto.jpg" hapus peluru dengan cara klik delete figure yang ada di selected figure, kemudian ubah posisi "foto.jpg" agar terlihat seolah tertembak, klik titik kuning untuk merubah atau memutar, dan titik merah untuk menggeser posisi. untuk tahap ini lebih jelasna nanti akan saya sertakan video.
8. Export Animasi
setelah animasi selesai dibuat maka klik file - export animation export kejenis file video yang anda inginkan agar dapat diputar dimedia player anda.
Berikut video tutor untuk lebih jelasnya.
Selamat mencoba.!!!! :)
0 komentar:
Post a Comment